MENENTUKAN UKURAN SEPATU: SIZE INDONESIA

CARA MUDAH: MEMILIH UKURAN SEPATU PRODUKSI LOKAL INDONESIA




Banyak yang masih bingung memilih ukuran sepatu, karena terkadang berbeda pabrikan berbeda pula ukuran yang di pakai. Karena masih banyaknya kebingungan yang terjadi, Agitasi Style ingin memberikan info mengenai cara mudah untuk memilih sepatu produksi lokal Indonesia.


Ukuran sepatu di setiap negara berbeda, dan tidak ada rumus matematika yang jadi patokan umum setiap produsen sepatu. Untuk produsen lokal sendiri saja kadang kala masih ada yang berbeda-beda, sehingga kita harus tau betul ukuran kebutuhan kita.


Hal-Hal Yang Musti Kamu Ketahui Untuk Memilih Sepatu


  1. Panjang kaki, ukur kaki kamu dari ujung tumit sampai ujung jari terpanjang. ushakan untuk mengukur kedua kaki, karena bisa jadi terdapat selisih ukuran.
    Gambar contoh praktek


  2. Lebar kaki, ukur lebar kaki, ambil ukuran terlebar dari kaki. Hal ini  juga berpengaruh saat memilih ukuran sepatu pada beberapa kaki yang agak lebar. Namun terkadang ini diabaikan untuk beberapa orang, dan hanya berpatokan pada panjang kaki.


Menentukan Size dari Table 

size cwe : sumber http://shoesizeconversion.net/

size cwo : sumber http://shoesizeconversion.net/
Untuk menentukan size dari tabel tersebut, maka kamu harus melakukan :
  1. Pengukuran panjang kaki terlebih dahulu. Kita ambil contoh pada gambar contoh praktek 
  2. Setelah dilakukan pengukuran sebesar 25.5 cm / 255 mm,
  3. Selanjutnya melihat tabel kolom JAPAN*, kita fokus pada angka 25.5 



  4. Nah kita dapat melihat ukuran sepatu dalam versi tiap negara. seperti contoh USA 7.5 | UK 6.5 | EUR** 40 (size ini yang biasa kita gunakan untuk pemilihan sepatu di Indonesia pada umumnya. )
  5. Untuk contoh biar lebih paham saya tampilkan ukuran sepatu yang digunakan pada kaki gambar contoh praktek 

    contoh sepatu yang digunakan pada praktek pengukuran panjang kaki

Konklusion

Kamu harus melakukan pengukuran kaki dan melihat tabel yang ada diatas.
* Untuk ukuran JAPAN saya selalu berpatokan pada ukuran japan karena untuk standar machanical pabrikan di japan menggunakan cm atau mm . 
** EUR merupakan standar size yang biasa kita gunakan dalam proses jual beli di Indonesia, namun tetap lakukan pengukuran panjang kaki untuk menentukan ukuran yang akan kita gunakan.


Tips dan Saran

    Pengukuran yang kami praktekkan tidak menentukan ukuran pasti sepatu yang kamu gunakan karena setiap kaki akan berbeda-beda karakteristiknya.

    Salah satu cara terbaik untuk mengetahui yaitu mencoba langsung di kaki kamu,  dan usakan mencoba dengan sepasang, dan cobalah untuk berjalan bebeapa langkah. 

     Namun untuk mengurangi tingkat kesalahan pemilihan ukuran sepatu maka kami buat artikel ini untuk memudahkan dalam menentukan ukuran sepatu kamu. 



SEKIAN DAN TERIKAMASIH TELAH MEMBACA SAMPAI SELESAI.
SEMOGA BERMANFAAT,




BACA JUGA




Related Posts

Add Your Comments

Disqus Comments